Audiensi YPI Cokroaminoto Banjarnegara Ke DPRD Kab. Banjarnegara

COKROBAMEDIA.COM, Banjarnegara, Pada hari Senin, 21 Desember 2020, memenuhi undangan Komisi IV DPRD Kab. Banjarnegara sebagai bentuk tanggapan atas surat Permohonan Audiensi terkait permasalahan pencapaian kompetensi siswa SMK di bawah YPI Cokroaminoto Banjarnegara yang telah dilayangkan oleh YPI Cokroaminoto Banjarnegara pada November lalu, Pukul 09.30 WIB Pengurus Yayasan Pendidikan Islam Cokroaminoto Banjarnegara datang di Ruang Rapat Gedung DPRD untuk melaksanakan Audiensi.

Audiensi dari YPI Cokroaminoto Banjarnegara diwakili oleh Ketua Umum, Bapak H. Triono, S.Pd, Ketua I Bid. Pendidikan Bapak Drs. Sutatmaji, Ketua II Bid. Humas dan Dakwah Bapak Arieanto Nuriman, S.Psi, Ketua III Bid. SDM Bapak Nur Hudi Santoso, S. Si, Sekretaris Umum Bapak Ir. Bustomi Arief, dan Bendahara Umum Ibu Sri Widiastuti, S.Pd. dan dari DPRD Kab. Banjarnegara diterima oleh Wakil Ketua Komisi IV Bapak Ana Susanto, Anggota Ibu Hj. Lilis Ujianti, S.Ag, M.Pd dan Ibu Dwi Yuliati Mulyaningsih, S.Pd., MM dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX Provinsi Jawa Tengah.

Ir. Bustomi Arief membuka Audiensi

Acara audiensi dimulai pukul 10.30 WIB dibuka oleh Bpk. Ir. Bustomi dengan mengemukakan permasalahan target kompetensi siswa yang harus dipenuhi dari waktu pembelajaran aktif yang tersisa.

Pemaparan Oleh Ketua Umum YPIC Banjarnegara Bpk. H. Triono, S.Pd

Kemudian diteruskan pemaparan data pendidikan SMK dibawah naungan YPI Cokroaminoto Banjarnegara oleh Ketua Umum Bapak H. Triono, S.Pd, paparan dimulai dengan menunjukan data waktu efektif yang tersisa untuk kelas XII hanya sampai dengan akhir bulan Februari 2021, sementara terhitung mulai bulan Maret 2020 secara resmi sudah tidak ada lagi kegiatan belajar mengajar tatap muka. Sementara untuk peserta didik sekolah kejuruan, ada target pemenuhan kompetensi keahlian yang mengharuskan praktek langsung/tatap muka dengan standar penilaian minimal sesuai kurikulum yang berlaku, dengan adanya kebijakan yang ditetapkan oleh Provinsi terkait pembelajaran jarak jauh pada masa pandemi maka pemenuhan ketuntasan praktek peserta didik akan terhambat. maka dalam audiensi tersebut YPI Cokroaminoto Banjarnegara meminta solusi dari pihak-pihak terkait akan permasalahan yang dihadapi guna menuntaskan hutang kompetensi praktek peserta didik khusunya jenjang SMK dibawah naungan YPI Cokroaminoto Banjarnegara. Dalam kesempatan ini beliau Ketua Umum YPIC Banjarnegara juga memaparkan tentang profil Yayasan Pendidikan Islam Cokroaminoto Banjarnegara sebagai Yayasan Pendidikan Islam Independen yang memiliki Badan Hukum sendiri.

Pemaparan Oleh Ketua I Bid. Pendidikan Bapak Drs. Sutatmaji

Kemudian Drs. Sutatmaji melanjutkan pemaparan data target pembelajaran praktek dengan menunjukan contoh peralatan praktek siswa SMK melalui foto, yang tidak mungkin dilaksanakan dengan teknik pembelajaran jarak jauh.

Setelah pemaparan oleh Pengurus YPI Cokroaminoto Banjarnegara, acara dilanjutkan dengan tanggapan oleh pihak terkait, yang pertama menangggapi adalah dari Komisi IV DPRD Kab. Banjarnegara, yaitu Wakil Ketua Komisi IV Bapak Ana Susanto, Anggota Ibu Hj. Lilis Ujianti, S.Ag, M.Pd, Beliau mengapresiasi kepedulian YPI Cokroaminoto Banjarnegara terhadap kompetensi siswa pada pembelajaran jarak jauh masa pandemi Covid-19 ini, beliau mengatakan bahwa peraturan mengenai protokol pembelajaran jarak jauh ini merupakan peraturan yang ditetapkan oleh Provinsi dan jika Kabupaten ingin membuat solusi tersendiri maka perlu pakar untuk membahas ini, dalam hal ini perwakilan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX Jawa Tengah yang hadir ditunjuk untuk menanggapi audiensi berikutnya.

Ibu Dwi Yuliati Mulyaningsih, S.Pd., MM dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX Provinsi Jawa Tengah

Acara dilanjutkan dengan tanggapan dari Perwakilan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX Jawa Tengah oleh Ibu Dwi Yuliati Mulyaningsih, S.Pd., MM, Beliau mengapresiasi kekhawatiran YPI Cokroaminoto Banjarnegara terhadap pencapaian kompetensi anak didik pada pembelajaran jarak jauh masa Pandemi Covid-19 ini, beliau juga mengungkapkan bahwa per September kemarin hanya ada tujuh sekolah dari tiga cabang dinas yang ditunjuk oleh Provinsi untuk melaksanakan simulasi tatap muka pada masa pandemi, perjalanan sekolah-sekolah rekomendasi ini tidaklah mudah, banyak seleksi yang dilalui dan prosedur yang diulang-ulang untuk memastikan keselamatan siswa dan pendidik. Untuk Kompetensi Praktek sendiri Beliau mengungkapkan bahwa permasalahan pencapaian target kompetensi praktek siswa ini juga berimbas terhadap mitra kerja pelatihan yang sampai hari ini juga belum berani mendatangkan siswa, sehingga bantuan pelatihan-pelatihan bagi peserta hanya dilakukan dengan daring, begitu juga dengan lomba kompetensi praktek siswa dari tingkat daerah sampai tingkat nasional di pun dilaksanakan secara daring. beliau mengungkapkan bahwa permasalahan ini adalah permasalahan yang kompleks, di satu sisi pencapaian target siswa wajib dituntaskan, di sisi lain kebijakan protokol kesehatan Covid-19 pada masa pandemi tidak memperbolehkan pembelajaran tatap muka dan praktek. beliau memberi contoh salah satu solusi yang mungkin bisa dilaksanakan saat nanti diberlakukan pembelajaran tatap muka pada bulan Januari adalah dengan menggunakan 50% peralatan praktek yang ada dan dilaksanakan secara bergiliran sesuai protokol kesehatan Covid-19, tapi lebih dari itu beliau juga mengungkapkan bahwa Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX Jawa Tengah selama ini telah melakukan upaya-upaya terkait peraturan yang berlaku agar win-win solution bisa diperoleh semua pihak terkait dan berharap pembahasan audiensi ini dilanjutkan ke jenjang lebih tinggi agar mendapatkan solusi yang terbaik.

Acara kemudian dilanjutkan oleh Ibu Hj. Lilis Ujianti, S.Ag, M.Pd selaku Anggota Komisi IV DPRD Kab. Banjarnegara berpesan untuk tetap memberi motivasi belajar bagi siswa di rumah kepada peserta didik yang selama ini belum bisa melaksanakan tatap muka, dan berharap setelah audiensi pihak terkait agar saling membantu agar pembelajaran praktek segera dapat terlaksana.

Ibu Sri Widiastuti,S.Pd berperan penting sebagai penghubung dalam proses audiensi antara YPI Cokroaminoto Banjarnegara dan DPRD Kab. Banjarnegara

Selesai Audiensi Ibu Sri Widiastuti,S.Pd menyempatkan diri untuk mewawancarai Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kab. Banjarnegara, mengenai tangapan beliau atas Audiensi YPI Cokroaminoto Banjarnegara, Beliau Bapak Ana Susanto menyatakan apresiasi kepedulian YPI Cokroaminoto Banjarnegara terkait nasib para siswa SMK atas capaian kompetensi yang wajib terpenuhi dan merasa prihatin atas keadaan tersebut, Beliau pun menegaskan akan membantu dengan melanjutkan permasalahan ini ke komisi provinsi Jawa Tengah. JDN-YPIC

Tim Audiensi YPI Cokroaminoto Banjarnegara dari kiri ke kanan Media Cokrobamedia.com Juan Daru Nugraha, S.Pd, Ketua I Bid. Pendidikan Bapak Drs. Sutatmaji, Ketua II Bid. Humas dan Dakwah Bapak Arieanto Nuriman, S.Psi, Bendahara Umum Ibu Sri Widiastuti, S.Pd, Ketua Umum, Bapak H. Triono, S.Pd,Sekretaris Umum Bapak Ir. Bustomi Arief, Ketua III Bid. SDM Bapak Nur Hudi Santoso, S.Si

Related posts